Ini Dia, Deretan Artis yang Mengisi Daftar Caleg Pemilu 2019 ... - Harian Jogja
Judul : Ini Dia, Deretan Artis yang Mengisi Daftar Caleg Pemilu 2019 ... - Harian Jogja
link : Ini Dia, Deretan Artis yang Mengisi Daftar Caleg Pemilu 2019 ... - Harian Jogja
Harianjogja.com, JAKARTA - Puluhan artis menghiasi daftar calon anggota legislatif (caleg) dalam Pemilihan Umum 2019.
Dari puluhan nama, hanya terdapat beberapa artis yang sejak periode sebelumnya memang sudah terdaftar sebagai anggota DPR RI. Sebagai contoh, nama-nama seperti Venna Melinda, Rieke Diah Pitaloka, Lucky Hakim, Eko Patrio, dan Desy Ratnasari kembali mencalonkan diri untuk periode kedua.
BACA JUGA :
Sementara sisanya, hampir sebagian besar dari mereka baru memutuskan terjun ke dunia politik pada Pemilu 2019 mendatang. Baik aktor muda maupun senior, serta musisi dengan segudang karya, ikut mengajukan diri sebagai calon wakil rakyat.
Data yang dihimpun dari berbagai sumber, Rabu (5/9/2018), hampir semua partai yang terdaftar di Pemilu 2019 mengusung nama artis sebagai calon legislatif. Nasdem dan PDIP jadi partai dengan artis terbanyak lantaran terdapat puluhan nama didalamnya.
Lantas, siapa saja deretan artis serta musisi yang ikut berpartisipasi di Pemilu 2019? Berikut data lengkapnya:
1. Nasdem
- Olla Ramlan, Kristina, Nurul Qomar, Adly Fairuz, Della Puspita, Conny Dio, Lucky Hakim, Diana Sastra, Ferly Putra, Krisna Mukti, Wanda Hamidah, Nafa Urbach, Cut Meyriska, Anisa Bahar, Venna Melinda, Bertrand Antolin, Jonathan Frizzy, Lucky Perdana, Okky Asokawati, Manohara, Afdhal Yusman, Mandra, Farhan, Sahrul Gunawan, Vicky Shu
2. PDIP
- Rieke Dyah Pitaloka, Nico Siahaan, Krisdayanti, Ian Kasela, Katon Bagaskara, Jeffry Waworuntu, Harvey Malaiholo, Lita Zein, Kirana Larasati, Chica Koeswoyo, Sari Yok Koeswoyo, Iis Sugianto, Angel Karamoy
3. PAN
- Eko Patrio, Primus Yustisio, Desy Ratnasari, Dedi Gumelar (Miing), Rhoma Irama
4. PKB
- Tommy Kurniawan, Herman 'Seventeen', Ifan 'Seventeen', Saleh 'Said Bajuri', Sundari Soekotjo, Arzeti Bilbina, Zora Vidyananda
5. Berkarya
- Raslina Rasidin, Donny Kusuma, Annisa Trihapsari, Sultan Djorghi, Andi Arsyil
Andi Arsyil
6. Golkar
- Nurul Arifin, Tetty Kadi, Charles Bonar Sirait
7. Demokrat
- Dina Lorenza, Jane Shalimar
8. Perindo
- Reza Artamevia, Angel Lelga, Charly van Houten
Ahmad Dhani
9. Gerindra
- Ahmad Dhani, Fauzi Baadilah, Rachel Maryam
10. PSI
- Giring 'Nidji'
Sumber : okezone.com
https://ift.tt/2Nlbjni
Demikianlah informasi dari Ini Dia, Deretan Artis yang Mengisi Daftar Caleg Pemilu 2019 ... - Harian Jogja
Anda sekarang membaca artikel Ini Dia, Deretan Artis yang Mengisi Daftar Caleg Pemilu 2019 ... - Harian Jogja dengan alamat link https://artis-media.blogspot.com/2018/09/ini-dia-deretan-artis-yang-mengisi.html