Takut Akan Pemberitaan Tentang Corona, Chelsea Olivia Ogah Baca Artikel yang Berhubungan dengan Virus Itu - Grid.ID
Judul : Takut Akan Pemberitaan Tentang Corona, Chelsea Olivia Ogah Baca Artikel yang Berhubungan dengan Virus Itu - Grid.ID
link : Takut Akan Pemberitaan Tentang Corona, Chelsea Olivia Ogah Baca Artikel yang Berhubungan dengan Virus Itu - Grid.ID
Instagram @chelseaolivia
Chelsea Olivia bersama Glen Alinskie dan anaknya.
Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A.
Grid.ID - Di tengah-tengah pandemi corona yang menyerang Indonesia, masyarakat jelas dibuat khawatir.
Virus yang bernama lain covid-19 ini sudah membunuh puluhan ribu orang di dunia.
Dan di Indonesia sendiri sudah lebih dari 100 orang meninggal karena terinfeksi virus tersebut.
Pemerintah pun menerapkan physical distancing guna memutus rantai penyebaran virus corona.
Hal ini membuat banyak orang harus tetap tinggal di rumah dan mengurangi interaksi secara langsung.
Dengan demikian, maka informasi yang didapat hanyalah dari media sosial atau pun pemberitaan saja.
Namun, beberapa orang mengaku takut dengan apa yang tersebar di internet, seperti Chelsea Olivia misalnya.
Melansir Instagram pribadinya @chelseaolivia, membagikan foto kebersamaannya dengan sang suami dan buah hatinya.
Dalam foto tersebut, keluarga kecil Chelsea terlihat begitu bahagia dengan tawa mengembang di wajah mereka.
Chelsea juga mengklaim jika foto tersebut merupakan foto yang diunggah ulang.
Instagram @chelseaolivia
Postingan terbaru Chelsea Olivia
Namun, dalam keterangan foto, Chelsea menuliskan curahan hati yang menyiratkan ketakutannya.
Istri Glen Alinskie ini mengaku takut membaca artikel dan berita tentang virus corona.
"Jujur beberapa hari ini takut bngt baca semua berita,artikel dan postingan teman-teman. Dan ternyata hidup bebas, merasakan udara luar tanpa rasa takut, dan bisa melakukan apapun tanpa ragu itulah arti kehidupan sesungguhnya," tulis Chelsea.
Setelah mengungkap arti hidup versinya, Chelsea juga mengatakan jika kita tetap harus berjuang meski hidup dan mati berada di tangan Tuhan.
"Manusia dilahirkan untuk bertumbuh dan berusaha bukan hanya menyerah dan menyerahkan semuanya kepada Tuhan.. karna Tuhan menciptakan kita untuk berjuang di kehidupan ini," pungkasnya.
Semoga keadaan Indonesia dan dunia semakin membaik!
(*)
Video Pilihan
PROMOTED CONTENT
https://ift.tt/3byQzkb
Demikianlah informasi dari Takut Akan Pemberitaan Tentang Corona, Chelsea Olivia Ogah Baca Artikel yang Berhubungan dengan Virus Itu - Grid.ID
Anda sekarang membaca artikel Takut Akan Pemberitaan Tentang Corona, Chelsea Olivia Ogah Baca Artikel yang Berhubungan dengan Virus Itu - Grid.ID dengan alamat link https://artis-media.blogspot.com/2020/03/takut-akan-pemberitaan-tentang-corona.html