Jenazah Ayah Masuk Liang Lahat, Arumi Bachsin Kembali Menangis
Judul : Jenazah Ayah Masuk Liang Lahat, Arumi Bachsin Kembali Menangis
link : Jenazah Ayah Masuk Liang Lahat, Arumi Bachsin Kembali Menangis

TEMPO.CO, Jakarta - Jenazah ayahanda Arumi Bachsin, Aries Aliruddin Bachsin, dimakamkan pada Jumat, 26 Oktober 2018 di TPU Kebon Nanas, Jakarta Timur. Saat jenazah dimasukkan ke liang lahat, Arumi Bachsin yang kala itu mengenakan kerudung warna hitam tak kuasa membendung air matanya.
Dari bibir liang lahat, Arumi Bachsin melihat secara langsung jenazah ayahnya dimakamkan. Dia tentu sangat terpukul karena di detik-detik terakhir ayahnya, Arumi sedang berada di Jawa Timur.
Baca: Ayah Arumi Bachsin Meninggal
Emil Dardak tampak ikut turun ke liang lahat membaringkan jenazah ayah Arumi Bachsin menghadap kiblat. Kakak Arumi kemudian mengumandangkan adzan dan iqamah di telinga jenazah ayah Arumi Bachsin sebelum ditimbun dengan tanah.
Aries Aliruddin Bachsin, ayah Arumi Bachsin meninggal dunia pada Jumat pagi sekitar pukul 04.00 WIB. Dia meninggal di usia 54 tahun.
Read Again http://bit.ly/2qbjCooDemikianlah informasi dari Jenazah Ayah Masuk Liang Lahat, Arumi Bachsin Kembali Menangis
Anda sekarang membaca artikel Jenazah Ayah Masuk Liang Lahat, Arumi Bachsin Kembali Menangis dengan alamat link https://artis-media.blogspot.com/2018/10/jenazah-ayah-masuk-liang-lahat-arumi.html